Plt Walikota Bekasi Berkunjung ke Medan Satria dan Pelatihan Bank Sampah di Kalibaru

  • Share

MEDANSATRIA, TABLOIDHARAPANINDAH.COM – Camat Medansatria Widy Tiawarman dan Lurah Pejuang Suhendra mendampingi PIt Walikota Bekasi Tri Adhianto dalam kunjungannya untuk meninjau lokasi Fasilitas Sosial/Fasilitas Umum di RT 008 RW 026 Kelurahan Pejuang, Selasa (6/6/2023).

PSU yang berlokasi di Taman Harapan Baru RT 008 RW 026 Kelurahan Pejuang akan diusulkan menjadi sarana dan prasarana untuk kegiatan pengajian bagi warga.

Di tempat terpisah Lurah Kalibaru Suhartono yang didampingi Kepala Seksi Pemperdayaan Masyarakat dan Bangunan menggelar Pelatihan Bank Sampah yang didukung Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) untuk Wilayah se-Kelurahan Kalibaru yang bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kota Bekasi di Aula Kantor Kelurahan Kalibaru.

Kali ini acara bertemakan “Bank Sampah Salah Satu Solusi Penanganan Sampah Serta Penumbuhan Ekonomi Masyarakat di Indonesia”. Adapun tujuan dari pelatihan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan kapasitas dalam pengelolaan sampah melalui Bank Sampah menjadi produk rumah tangga yang bermanfaat. (*/zas)

@camatmedansatria

@lurahpejuang
@humaskotabekasi
@pemkot_bekasi
@mastriadhianto
@widytiawarman
@deddysuparjan
@kelkalibaru11
@dIh_kotabekasi
#pemerintahkotabekasi

Total Views: 701 ,
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *